Install Control Center MIUI 12 di Semua Android
Mukharom.com – MIUI 12 sudah hadir beberapa waktu lalu, namun belum merata untuk ke semua perangkat Xiaomi. Baru beberapa perangkat flagship dengan versi Beta yang rilis dan dapat digunakan. Beberapa bug pun mungkin ditemukan pada versi beta tersebut dan dialami beberapa pengguna atau yang biasa disebut ‘beta tester’. MIUI 12 hadir dengan beberapa pembaharuan, terutama dalam hal tampilan dan beberapa fitur tambahan yang datang. Salah satunya adalah fitur dan tampilan baru yang disebut Mi Control Center yang hadir di status bar/notification bar dengan tampilan ala iOS. Fitur tersebut menjadi salah satu fitur yang membuat penasaran beberapa penggunanya, terutama pengguna yang sering menggunakan tema iPhone Wanna be.
Namun kita harus sabar menunggu untuk dapat mencoba fitur tersebut, terlebih lagi bagi perangkat yang belum dihadirkan oleh MIUI 12 tersebut. Tapi bagaimana jika kita sudah tidak sabar menggunakan Fitur Control Center tersebut? Ternyata “Treydev Inc” menjawab semua pertanyaan itu, dan tentunya menutup rasa penasaran pengguna Xiaomi yang belum mendapatkan MIUI 12. Saat ini sudah tersedia aplikasi Mi Control Center yang dapat kamu download gratis dan dapat digunakan di semua perangkat Android. Aplikasi Mi Control Center tersebut menawarkan penggunaan notification bar yang mirip sekali dengan MIUI 12, dan yang kerennya lagi kita dapat melakukan beberapa kustomisasi.
Saya sudah mencobanya pada ponsel Google Pixel 2XL saya dan berjalan dengan lancar. Saya pun dapat merasakan experience ala MIUI 12 di ponsel saya yang bukan bermerk Xiaomi tersebut. Mi Control Center tersebut juga dapat berjalan di ponsel Xiaomi dengan versi MIUI 8, MIUI 9, MIUI 10 maupun MIUI 11. Penasaran bagaimana cara install MIUI 12 Control Center tersebut di ponsel Android kamu? Caranya gampang sekali, berikut Cara Instalasi Mi Control Center ala MIUI 12 di semua ponsel Android.
Tutorial Install Mi Control Center ala MIUI 12 di semua Android
Sebelum kamu dapat menggunakan Mi Control Center tersebut, kamu harus menginstall dan memenuhi beberapa persyaratan berikut
- Memiliki ponsel Android (minimum Android 5.0)
- Memiliki koneksi internet & akun Google
- Download aplikasi Mi Control Center di Google PlayStore
Jika proses download sudah selesai dan aplikasi sudah berhasil diinstall, silakan buka aplikasi tersebut. Karena aplikasi ini membutuhkan akses notifikasi dan perubahan ke sistem, maka membutuhkan perizinan (permission) ke Ponsel Android kamu.
Pertama, aktifkan Accessibility aplikasi Mi Control center tersebut, kemudian akan dialihkan ke Settings atau Pengaturan ponsel kamu dan silakan aktifkan Aksesibilitas untuk aplikasi Mi Control Center tersebut.
Selanjutnya aktifkan Notification pada aplikasi Mi Control center tersebut, kemudian akan dialihkan ke Settings atau Pengaturan ponsel kamu dan silakan aktifkan permission/perizinan Notification Acess untuk aplikasi Mi Control Center tersebut.
Apabila kedua menu tersebut sudah diaktifkan dan mendapat persetujuan sistem, maka Mi Control Center berhasil diaktifkan dan berjalan di ponsel Android kamu. Maka kamu akan disediakan dengan beberapa menu dan settings aplikasi tersebut. Pada mode Control Center, kamu dapat mengatur status bar touch area yang nantinya akan muncul sesuai area yang disentuh baik sisi kiri untuk notifikasi maupun sisi kanan control center. Selain itu juga terdapat menu Settings untuk mengatur dan melakukan kustomisasi dari tampilan Mi Control Center tersebut.
Lalu bagaimana tampilan mode Notification Shade dan Control Center tersebut? Apa saja perbedaan dari kedua mode tersebut? Berikut screenshot dari tampilan mode masing-masing yang sudah saya coba.
Tampilan mode Control Center
Pada mode Contol Center, tampilan yang dihadirkan sama seperti notification bar milik MIUI 12 yang memisahkan tampilan notifikasi dengan control center. Dengan begitu tampilannya terlihat lebih rapi dan mirip seperti Control Center pada iOS, sehingga menghadirkan tampilan yang lebih fresh dan keren.
Tampilan mode Notification Shade
Pada tampilan mode Notification Shade, tampilan yang ditawarkan sama seperti tampilan notification bar di MIUI 11 sebelumnya. Tidak ada perubahan tampilan special yang dirasakan oleh pengguna. Namun saya cukup dibuat kagum karena dapat merasakan notification bar Xiaomi di Ponsel saya walaupun tidak menggunakan perangkat Xiaomi.
Bagaimana apakah kamu berhasil melakukan instalasi MIUI Control Center di ponsel Android kamu? Mode apa yang kamu suka dan gunakan pada Mi Control Center? Kalau kamu penasaran dengan MIUI 12 seperti saya, pastinya kamu akan memilih mode Contol Center dong! Hahaha. Jangan ragu untuk share artikel ini ke teman Komunitas, Grup WA atau platform lainnya agar mereka tidak ketinggalan informasi .
Have a good day!
credit & sumber: https://c.mi.com/thread-3147735-1-0.html
Saya ingin mendownload Mi control center